Ketahui makanan-makanan yang mengandung gas


Para penderita gangguan asam lambung sangat disarankan untuk menjauhi makanan-makanan yang mengandung gas. Karena makaan mengandung gas ini jika dimakan bisa memicu terjadinya kembung, rasa tidak nyaman pada lambung, bahkan juga bisa berujung pada serangan panik.

Berikut makanan-makanan mengandung gas yang harus dijauhi, atau tidak boleh dikonsumsi dalam jumlah  yang banyak :

1. Sayur-sayuran

Kandungan gula yang ada pada beberapa jenis sayuran bisa memicu gas perut saat dicerna. Terutama Bawang yang mengandung salah satu tipe gula yang disebut fruktosa. Sementara pada jenis sayuran lain seperti asparagus, kubis, dan brokoli mengandung tipe gula lain rafinos. Termasuk sayuran yang mengandung serat juga bisa memicu banyak gas. Selain itu sayuran yang mengandung gas juga terdapat pada Toge karena toge mengandung karbohidrat kompleks. Karbohidrat kompleks dapat berubah menjadi oligosaccharides yang bisa menyebabkan perut kembung dan membuat gas di dalam perut. Walau demikian serat larut juga sangat diperlukan oleh tubuh, jadi jangan menghindari makanan ini tapi aturlah porsinya dengan cukup, dan tidak berlebihan.

2. Buah

Diantara jenis buah ada yang mengandung tipe gula yang disebut sorbitol, yang memicu  produksi gas berlebih. Buah-buah yang mengandung sorbitol ini diantaranya apel, persik, pir dan durianTermasuk juga permen karet mengandung sorbitol yang juga turut berperan dalam meningkatkan produksi gas berlebih.

3. Makanan bertepung

Meski kaya akan karbohidrat namun tepung juga dapat menimbulkan gas ketika dicerna. Diantaranya roti, sereal, pasta, jagung dan kentang.

4. Susu dan keluarganya

Susu dan keluarganya juga mengandung gula yang disebut dengan laktosa yang sulit untuk dicerna jika tubuh tidak cukup memiliki enzim laktase. Produk susu antara lain keju, es krim, dan yogurt.

5. Oatmeal

Walaupun oatmeal adalah sarapan yang menyehatkan, akan tetapi makanan ini termasuk dalam makanan yang menyebabkan gas berlebih. Ini disebabkan karena kandungan seratnya yang tinggi. Akan tetapi jika sudah terbiasa memakan oatmeal, tubuh akan meresponnya dengan biasa karena sudah beradaptasi.

6. Kacang

Meski sehat tapi kacang dapat menyebabkan produksi gas berlebih. Sebab, kacang mengandung gula rafinos dan serat larut yang cukup tinggi. Cara amannya, cobalah makan kacang disertai dengan makanan lain.

7. Soda dan minuman ringan

Soda dan minuman ringan cukup sulit dicerna tubuh, sehingga bisa menghasilkan gas yang berlebihan. Satu hal yang menyebabkannya adalah karena pada minuman ini memiliki kandungan fruktosa yang tinggi.

0 Response to "Ketahui makanan-makanan yang mengandung gas"

Posting Komentar